Rabu, 09 Juni 2021

Blue Light Patrol, Upaya Antisipasi Tindak Kejahatan Wilayah Hukum Polsek Maesa

Humas Polsek Maesa - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Polsek Maesa melaksanakan ‘Blue Light Patrol’ di titik-titik rawan kejahatan, dan obyek vital diwilayah hukum Polsek Maesa, Rabu (09/06/2021).


Kapolsek Maesa AKP Dewa Ayu Rayoka Cempaka, SIK mengatakan Blue Light Patrol ini dilaksanakan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan khususnya di malam hari hingga dini hari.


Menurutnya, patroli memang difokuskan dilaksanakan pada waktu malam sampai dengan dini hari dengan mengoptimalkan tindakan preventif, menyalakan lampu biru pada malam hari, “sehingga masyarakat akan tahu ada kehadiran polisi, dengan melihat lampu biru sehingga merasa aman dan nyaman,” ujarnya


Diharapkan dengan dilaksanakannya blue light patrol ini mampu mencegah terjadinya kejahatan baik itu perampokan, pencurian sepeda motor ataupun pelanggaran lalu lintas seperti balap liar.

Selasa, 08 Juni 2021

Polsek Maesa Gencar Patroli Tegaskan Protokol Kesehatan

Humas Polsek Maesa - Personel Polsek Maesa melakukan patroli dan berdialog dengan warga di tempat warung makan Kelurahan Bitung Timur, dialog tersebut dilakukan salah satunya untuk memberikan edukasi kepada warga untuk tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan, Selasa (08/06/2021).

Senin, 07 Juni 2021

Minimalisir Penyebaran Covid-19, Polsek Maesa Gelar Operasi Yustisi

Humas Polsek Maesa - Kanit Binmas Polsek Maesa AKP Jeldy Pasulatan, S.Sos, bersama personil melakukan Operasi Yustisi guna menegakkan disiplin protokol kesehatan dan menekan penyebaran Covid-19 di jalan samratulangi samping Mapolsek Maesa, Senin (07/06/2021).

Minggu Kasih, Polsek Maesa Berikan Pelayanan Dan Pengamanan Ibadah Kebaktian Minggu

  Humas Polsek Maesa - Polsek Maesa kembali melaksanakan giat Minggu Kasih dengan memberikan pengamanan gereja dalam rangka pelaksanaan Iba...