Sabtu, 27 Oktober 2018

Dua warga sepakat untuk berdamai, Bhabinkamtibmas membantu menyelesaikan permasalahan tersebut

Penyelesaian perselisihan antar warga

Humas Polsek Maesa
, Perselisihan antar warga Kelurahan Bitung Barat satu diselesaikan dengan kekeluargaan.

Bripka Jumli Lintuhaseng membantu menyelesaikan permasalahan
Bhabinkamtibmas Bripka Jumli Lintuhaseng membantu menyelesaikan perselisian antara kedua warga tersebut  

Bertempat di Polsek Maesa kedua warga bersama keluarga masing - masing telah sepakat berdamai dengan tidak lagi mengulangi perselisihan yaitu perbuatan yang tidak menyenangkan.

 (red mm)




Jumat, 26 Oktober 2018

Berada diluar sekolah, membuat keributan para pelajar Bitung diamankan di Polsek Maesa

Pelajar yang membuat keributan
Humas Polsek Maesa, Kenakalan para pelajar Bitung terus ditindaki oleh Polsek Maesa Polres Bitung, dimana para pelajar pada jam sekolah berada di luar sekolah. 
Patroli di SMK Negri 1 Bitung
Lokasi diluar sekolah, tempat berkumpulnya para pelajar

Patroli gabungan dengan Pol PP Pemkot Bitung

Mereka duduk diseputaran lokasi sekolah dengan berbagai macam alasan pada saat ditanyakan oleh personil Polsek Maesa pada saat patroli Polsek maesa melintas. 


Keributan, mengkonsumsi minuman keras, bahkan ditemukan membawa panah wayer pada sala satu tas pelajar. 
Tindakan para siswa yang diamankan
Menurut Kapolsek Maesa Kompol. Moh Kamidin, S.Sos, M.Si menerangkan bahwa Polres Bitung dalam hal ini Polsek Maesa akan terus menindakan perilaku para pelajar yang akan mengganggu gangguan Kamtibmas di Kota Bitung. Dan meminta peran dari pihak orang tua agar dapat memonitor dan mendidik akan dengan baik. (red mm)




Kamis, 25 Oktober 2018

Kunjungan kerja Tim Wasrik Itwasda Polda Sulut Tahap II di Mapolsek Maesa Polres Bitung


Team Itwasda Polda Sulut disambut oleh Kapolsek Maesa
Humas Polsek Maesa, telah tiba Tim Wasrik Itwasda Polda Sulut Tahap II di Mapolsek Maesa. Team Wasrik Itwasda Polda Sulut dipimpin oleh Ketua team AKBP IIS Kristian , SIK bersama 7 ( tujuh ) Anggota Itwasda Polda Sulut. Tim diterima langsung Oleh Waka Polres Bitung Kompol Adi Saptia Sudirna, SIK bersama Kapolsek Maesa Kompol. Moh. Kamidin, S.Sos, M.Si


Pelaksanaan Wasrik jajaran Polsek Polres Bitung

Pelaksanaan Wasrik Jajaran Polsek Polres Bitung
Maksud dan tujuan kedatangan team untuk Pemeriksaan dan Pengawasan rutin dalam Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian pada satker Jajaran Polda Sulut Tahun Anggaran 2018. 
Pukul 10.00 Wita tim langsung melaksanakan kegiatan Pemeriksaaan dan pengawasan pada setiap Polsek - polsek jajaran Polres Bitung diantaranya :
a. Polsek Lembeh
b. Polsek Aertambaga
c. Polsek Ranowulu
d. Polsek Matuari
e. Polsek Kawasan Pelabuhan Samudra
f. Polsek Maesa

Seluruh rangkaian kegiatan Tim Wasrik Itwasda Polda Sulut Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian Jajaran Pada satker Jajara Polda Sulut Tahun Anggaran 2018 berakhir pada pukul 13.00 Wita dengan kondusif terkendali. (red mm)

Minggu Kasih, Polsek Maesa Berikan Pelayanan Dan Pengamanan Ibadah Kebaktian Minggu

  Humas Polsek Maesa - Polsek Maesa kembali melaksanakan giat Minggu Kasih dengan memberikan pengamanan gereja dalam rangka pelaksanaan Iba...